Beranda OKI Mandira Bupati OKI Muchendi Terima Lencana Panca Warsa III dari Gubernur Sumsel

Bupati OKI Muchendi Terima Lencana Panca Warsa III dari Gubernur Sumsel

18
0
3. Bupati OKI Raih Penghargaan Pramuka, Herman Deru: Garda Terdepan Jaga NKRI

OKI, cimutnews.co.id — Prestasi membanggakan kembali diraih oleh Bupati Ogan Komering Ilir (OKI), H. Muchendi. Ia menerima Lencana Panca Warsa III dari Gerakan Pramuka, sebuah tanda penghargaan bergengsi bagi anggota dewasa yang telah mengabdi aktif selama 15 tahun berturut-turut.

Penghargaan tersebut disematkan langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru, pada Apel Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-64 Gerakan Pramuka tingkat daerah di Bumi Perkemahan Gandus, Palembang, Kamis (28/8/2025).

Penghargaan atas Pengabdian

Lencana Panca Warsa diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada anggota dewasa yang setia mendukung dan menggerakkan roda organisasi Pramuka. Untuk Bupati Muchendi, penghargaan ini sekaligus menjadi pengakuan atas kiprahnya sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten OKI.

“Pramuka adalah kawah candradimuka yang mencetak kader pemimpin bangsa yang paripurna dan siap menghadapi perubahan,” kata Muchendi pada Apel Besar Pramuka Kabupaten OKI di Kayuagung, (14/8) lalu.

Menurutnya, Gerakan Pramuka memiliki peran strategis dalam membentuk karakter generasi muda melalui pendidikan nonformal yang sarat nilai, mulai dari life skill, soft skill, hingga hard skill, yang diperkaya dengan kecerdasan spiritual, emosional, sosial, intelektual, dan fisik (SESOSIF).

Pramuka Hadir untuk Masyarakat

Bupati Muchendi juga menekankan bahwa Pramuka tidak hanya mendidik, tetapi juga harus hadir nyata di tengah masyarakat. Mulai dari bakti sosial, penanggulangan bencana, hingga membantu kelancaran arus mudik, kehadiran Pramuka di momen-momen krisis menurutnya adalah bukti nyata pengabdian tanpa pamrih.

“Pramuka harus menjadi bagian dari solusi, hadir di saat masyarakat membutuhkan, dan selalu memberikan manfaat nyata,” tegasnya.

Pesan Gubernur Herman Deru

Sementara itu, Gubernur Sumsel Herman Deru mengingatkan bahwa Gerakan Pramuka memiliki tanggung jawab besar sebagai garda terdepan penjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Pramuka harus hadir menjadi solusi, khususnya dalam membina generasi muda melalui pendidikan karakter, di tengah tantangan global, disrupsi teknologi informasi, serta ancaman sosial yang kompleks,” jelasnya.

Deru juga memberikan apresiasi kepada Kwartir Daerah Sumsel yang aktif melaksanakan berbagai program, termasuk retret pelajar. Menurutnya, langkah tersebut nyata dalam menyiapkan generasi penerus yang berdaya saing dan berkarakter.

“Melalui kegiatan seperti ini, kita mempersiapkan kader pemimpin bangsa yang siap menghadapi masa depan,” pungkasnya.

Penulis: Asep