Beranda Palembang Herman Deru Pimpin Kesepakatan Pembangunan Ulang Jembatan Muara Lawai

Herman Deru Pimpin Kesepakatan Pembangunan Ulang Jembatan Muara Lawai

20
0
Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru, bergerak cepat menindaklanjuti ambruknya Jembatan Muara Lawai di Kecamatan Merapi Timur, Kabupaten Lahat. Pada Sabtu (30/8/2025),

Palembang, cimutnews.co.id — Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru, bergerak cepat menindaklanjuti ambruknya Jembatan Muara Lawai di Kecamatan Merapi Timur, Kabupaten Lahat. Pada Sabtu (30/8/2025), ia memimpin langsung penandatanganan berita acara kesepakatan pembangunan kembali jembatan tersebut bersama para pihak terkait.

Menurut Herman Deru, sejak insiden ambruknya jembatan, dirinya langsung berkoordinasi dengan Kementerian PUPR serta para pengusaha tambang batu bara untuk memastikan pembangunan bisa segera dilakukan.

Dibangun Ulang dengan Konstruksi Baru

Gubernur mengapresiasi langkah tanggung jawab para pengusaha tambang yang berkomitmen membangun jembatan dengan konstruksi baru, bukan sekadar rehabilitasi. Ia menekankan bahwa pembangunan harus berstandar mutu tinggi serta diawasi dengan ketat agar ke depan jembatan lebih kokoh dan aman digunakan.

“Jangan asal bangun. Harus diawasi dengan baik, kualitasnya dijaga, dan tahan lama,” tegas Herman Deru.

Tak hanya itu, ia juga mendorong agar masyarakat sekitar ikut dilibatkan sesuai kapasitas masing-masing, sehingga manfaat pembangunan dapat dirasakan lebih luas, tidak hanya dari sisi infrastruktur tetapi juga pemberdayaan ekonomi.

Akses Penting Sejak 1980

Ketua Asosiasi Pertambangan Batu Bara Sumsel, Andi Asmara, mengungkapkan bahwa Jembatan Muara Lawai telah menjadi akses vital sejak tahun 1980. Keberadaannya sangat penting bagi mobilitas masyarakat maupun aktivitas ekonomi.

“Atas perhatian Pak Gubernur, hari ini kita menandatangani pembangunan kembali jembatan. Beliau juga cepat menginisiasi jalan khusus batu bara yang sudah diresmikan, sehingga jalur masyarakat bisa lebih aman,” ujar Andi.

Dukungan Balai Besar Jalan Nasional

Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sumsel, Panji Kriswardana, memastikan pihaknya siap bergerak cepat. Menurutnya, jembatan akan segera dibongkar dan dibangun kembali dengan kualitas lebih baik agar mobilisasi masyarakat dan aktivitas ekonomi tidak terganggu.

“Proses pembongkaran segera dilakukan, kemudian serah terima. Kami pastikan kerja sama ini berjalan baik,” kata Panji menegaskan.

Acara penandatanganan ini juga dihadiri Forkopimda Kabupaten Lahat dan Provinsi Sumsel, serta sejumlah kepala OPD terkait.

Penulis: Poerba | Editor: Redaksi cimutnews.co.id