Beranda Nasional HUT ke-80 RI di Istana Merdeka Akan Dihadiri 16 Ribu Tamu Undangan

HUT ke-80 RI di Istana Merdeka Akan Dihadiri 16 Ribu Tamu Undangan

42
0
Menteri Sekretaris Negara, Prasetyo Hadi, menyampaikan keterangannya usai menyaksikan gladi kotor rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun Ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, pada hari Selasa, tanggal 12 Agustus 2025. (foto: BPMI Setpres)

Jakarta, cimutnews.co.id – Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi memastikan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, pada 17 Agustus 2025, akan dihadiri sebanyak 16 ribu tamu undangan.

Acara kenegaraan ini akan terbagi menjadi dua sesi, yaitu pagi dan sore hari, masing-masing dihadiri 8.000 orang.

“Kami memohon maaf kepada masyarakat yang antusias ingin hadir, namun karena keterbatasan tempat, tidak semua bisa tertampung,” ujar Prasetyo Hadi, dikutip dari laman resmi Presiden Republik Indonesia, Rabu (13/8/2025).

Bagi tamu undangan resmi, pihak Istana tetap menganjurkan penggunaan pakaian adat seperti pada tahun-tahun sebelumnya. Sementara itu, masyarakat umum yang hadir tidak diwajibkan mengenakan busana khusus.

“Yang penting semangatnya. Kalau punya baju bernuansa merah putih, silakan dipakai,” imbuhnya.

Prasetyo Hadi menambahkan, peringatan HUT ke-80 RI akan dimeriahkan oleh berbagai pengisi acara dari unsur masyarakat, instansi pemerintah, hingga kelompok seni. Berbagai ide dan masukan dari publik juga terus diterima, dan sebagian besar dapat diakomodasi selama tidak mengganggu jalannya acara inti.

“Semangatnya sama, yaitu partisipasi semua pihak,” jelasnya.

Pemerintah berharap momentum peringatan kemerdekaan ini dapat mempererat persatuan bangsa sekaligus menjadi ajakan bagi seluruh masyarakat untuk merayakan kemerdekaan dengan penuh kebanggaan.(*)

Editor: Redaksi cimutnews.co.id